Buku Monograf dan Trik Pembuatannya
Assalamualaikum.Wr.Wb
Sabtu ini cukup dingin, karena pagi hari sudah diguyur hujan. Dan beberapa daerah di berita televisi dan grup WA, ada beberapa rekanrekan dan saudara kita yang sedang tertimpa musibah banjir. Menikmati hari ini dengan menyimak webinar dari PT.NEM bersama Pak Nasrudin dan Bu Nurul.
Pada webinar ini akan membahas tentang buku monograf dan tips cara menulisnya. Narasumber merupakan penulis dan pihak penerbit yang sudah berpengalaman membuat buku monograf ini.
Materi yang diberikan oleh ibu Nurul ada pada sesi pagi, dimana materi diberikan berupa slide presentasi, dan beberapa dapat saya ambil point penting seperti di bawah ini:
- Ada beberapa macam buku diantaranya adalah: dikta, modul, petunjuk praktikum, buku ajar, buku monogram, buku referensi dan bunga rampai atau biasa disebut bookchapter. Sepanjang pengetahuan saya semenjak mencoba mempelajari dunia literasi labih dalam lagi sejak bulan Oktober 2020, bunga rampai ini terkadang juga dibuat dapal format buku antologi dimana satu buku ditulis oleh lebih dari 1 penulis. Bagi para penulis pemula lebih menyenangi buku model ini karena disitu sudah ada tema dan kurator yang akan mengarahkan dalam menulis buku antologi tersebut.
- Beberapa buku tersebut tergantung fungsi penggunaannya. Buku diktat misalnya ini digunakan untuk perkulihan atau dikata suatu materi. Demikian juga bahan ajar dan modul ajar, digunakan suatu proses pembelajaran atau perkuliahan.
- Buku monograf, book chapter dan buku referensi adalah buku yang digunakan dalam penelitian. Biasanya buku ini juga merupakan luaran hasil penelitian. Apa Perbedannya ?
- Buku monograf adalah buku dengan satu tema. Buku monograf biasanya dibuat dari hasil luaran penelitian kita. Dari hasil penelitian kita dapat dijadikan buku monograf dengan mengambil 1 tema dan selesai dibahas di buku tersebut. Sedangkan buku referensi terdapat beberapa tema. Dan book chapter merupakan penulisan hasil penelitian oleh beberapa penulis.
Mengenal lebih dekat BUKU MONOGRAF
Ada beberapa karakteristik buku itu dikategorikan menjadi buku monograf, yakni:
- Sumber buku adalah hasil penelitian
- Penggunaannya adalah untuk mengajar dan meneliti
- Isi buku terdiri atas alur logika, ada peta keilmuan, studi kasus, ilustrasi
- Gaya penyajian da;am bentuk formal dan sistematika sesuai standar penulisan buku
- Penerbitan: diterbitkan & disebarluaskan, ber-ISBN
- Substansi pembahasan: hanya 1 hal saja dalam 1 bidang ilmu
- Proses pembelajaran adalah terbimbing
- Lingkup penggunaan adalah penelitian dan pengajaran
- Sitat: dapat dibuat sitat & ditulis dalam daftar referensi karya ilmiah
- Angka kredit: maks 20
- Isi buku merupakan bidang keilmuan penulis
- Tulisan buku tersebuta dalah hasil penelitian dan pemikiran yang asli atau original
- Buku tersebut memiliki ISBN
- Ukuran buku menurut Unesco 15x23cm, spasi 1, min 60 halaman
- Diterbitkan oleh penerbit Badan Ilmiah/Organisasi/Perguruan Tinggi
- Tidak menyimpang dari falsafah Pancasila
Adapun struktur Buku Monograf terdiri dari beberap bab. Buku monograf memiliki inti sebagai berikut:
Bab 1 Pendahuluan
Bab 2 Teori dan Data
Bab 3 Pembahasan dan Pemecahan Masalah
Bab 4 Penutup
Daftar Pustaka
Bab 2 Teori dan Data
Bab 3 Pembahasan dan Pemecahan Masalah
Bab 4 Penutup
Daftar Pustaka
Dan outlinenya adalah:
PRAKATA
DAFTAR ISI
DAFTAR GAMBAR
DAFTAR TABEL
BAB I PENDAHULUAN
BAB 2 TEORI DAN DATA
BAB 3 METODE PEMECAHAN MASALAH
BAB 4 PENUTUP
DAFTAR REFERENSI
GLOSARI
INDEKS
DAFTAR ISI
DAFTAR GAMBAR
DAFTAR TABEL
BAB I PENDAHULUAN
BAB 2 TEORI DAN DATA
BAB 3 METODE PEMECAHAN MASALAH
BAB 4 PENUTUP
DAFTAR REFERENSI
GLOSARI
INDEKS
Sumber gambar:
materi Ibu Nurul pada webinar
WORKSHOP MENULIS NASIONAL SESI 1 ( 20 Februari 2021)
Sumber gambar:
materi Ibu Nurul pada webinar
WORKSHOP MENULIS NASIONAL SESI 1 ( 20 Februari 2021)
Sumber gambar:
materi Ibu Nurul pada webinar
WORKSHOP MENULIS NASIONAL SESI 1 ( 20 Februari 2021)
Nah, tentang buku monoraf telah dikupas.
Selamat menulis. Salam Literasi
Wassalamualaikum.Wr.Wb
Komentar
Posting Komentar